JAKARTA, KOMPAS.TV Presiden Joko Widodo memberikan sambutan dalam acara HUT ke-10 Partai Nasdem. <br /> <br />Dalam kesempatan tersebut presiden Jokowi menyinggung terkait perjalanan dirinya saat menghadiri KTT G20 dan KTT Perubahan Iklim COP26 di Glasglow. <br /> <br />Dalam pertemuan tersebut Jokowi menghadiri banyak sekali permintaan pertemuan bilateral. <br /> <br />Meski begitu, Indonesia juga mendapat penghormatan sebagai presidensi menjadi Ketua G20 yang akan diselenggarakan di Pulau Bali dan kota-kota lain. <br /> <br />Dalam pidatonya, Jokowi merasa sedih posisi yang semakin dihargai dan dihormati oleh negara lain namun sering kali dikerdilkan di negara sendiri. <br /> <br />Baca Juga Jokowi Sedih: Kita Semakin Dihormati Negara lain, Tapi di Negara Sendiri Dikerdilkan.. di https://www.kompas.tv/article/231023/jokowi-sedih-kita-semakin-dihormati-negara-lain-tapi-di-negara-sendiri-dikerdilkan <br /> <br />Dalam kesempatan itu, Jokowi menyinggung terkait mental inlander. Jokowi bercerita untuk bersikap biasa saat bertemu bule. <br /> <br />"Jangan- jangan seperti itu, meskipun kita sudah 76 tahun merdeka. Dan merdekanya pun lewat sebuah perjuangan yang panjang. Bukan diberi. Ini masih terus jadi kepikiran ya. Jangan-jangan kita memiliki mental inlander, mental terjajah, mental inferior gara-gara DNA yang diturunkan karena 350 tahun kita terjajah,"ujar Jokowi. <br /> <br />Jokowi pun mengingatkan untuk tidak kehilangan ajaran budi pekerti dan mewarisi kearifan-kearifan lokal untuk mengelola kehidupan kita secara baik. <br /> <br />Video Editor: Febi Ramdani <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/231061/full-pidato-jokowi-di-hut-nasdem-soal-ktt-g20-hingga-mental-inlander